Gelombang Tinggi dan Angin Kencang Warnai Arus Mudik dan Balik di Bakauheni Lampung
19 Juni 2018 : 10:59
Gelombang tinggi dan angin kencang warnai arus balik di Bakauheni Lampung. (Foto : ist)
LAMPUNG – Kapal RO-RO yang ada di pelabuhan
Bakauheni, Lampung Selatan, akan sedikit mengalami kesulitan, untuk
melakukan sandar ke Dermaga, kemungkinan dikarenakan gelombang masih
tinggi dan angin sedikit kencang.
“Walaupun sudah memasuki musim kemarau, akan tetapi untuk gelombang
tinggi masih ada, terutama pada saat sore, ataupun malam hari
gelombangnya masih signifikan, tetapi untuk kapal-kapal roro yang akan
melakukan penyebragan, masih dalam tahap aman dan normal, mungkin untuk
mengalami keterlambatan nanti pada saat kapal mau sandar, maupun dalam
saat bongkar muat, akan terkendala sedikit angkingin kencang,” kata
Kepala BMKG Lampung Sugiono Senin 18 Juni 2018.
Berdasarkan prakiraan cuaca pelabuhan laut tanggal 18 Juni 2018 pukul
07.00 – 18 Juni 2018 pkl 19.00 WIB dari BMKG Lampung, untuk: Kota
Agung, Kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur sampai
dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang 0.25 –
1.25 meter, visibility 8 km.
Krui, kondisi Cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur sampai
dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang 0.25 –
1.5 meter, visibility 8 km.
Bakauheni, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur
sampai dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang
0.25 – 1.0 meter, visibility 8 km.
Merak, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur sampai
dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang 0.25 –
1.25 meter, visibility 8 km.
Labuhan Maringgai, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah
Timur sampai dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi
gelombang 0.25 – 1.0 meter, visibility 8 km.
Teladas, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur sampai
dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang 0.25 –
0.75 meter, visibility 8 km.
Mesuji, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur sampai
dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang 0.2 – 0.6
meter, visibility 8 km.
Lempasing, kondisi cuaca Berawan, angin bertiup dari arah Timur
sampai dengan Tenggara dengan kecepatan 3 – 15 knot, tinggi gelombang
0.2 – 0.6 meter, visibility 8 km.
Dan untuk diperhatikan, tinggi gelombang dapat mencapai 1.5 meter dapat terjadi di Pelabuhan Krui.
Sugiono mengimbau, kepada masyarakat dan pemudik untuk selalu
meningkatkan kewaspadaan, terutama saat akan melakukan perjalanan
penyeberangan.
“Saat ini juga sedang liburan panjang, tentunya banyak masyarakat
yang melakukan destinasi wisata ke pantai, kami menghimbau untuk tetap
waspada, terutama daerah sebelah barat Lampung, dan sekitarnya, karena
potensi angin kencang dan gelombang agak tinggi,” katanya. (*)